Series Recommended

1. Nevertheless

Nevertheless merupakan drama korea yang sedang tayang di Korea Selatan, dan sedang naik daun di layanan stereaming Netflix sejak tayang perdana 20 Juni 2021 lalu. 

drama ini menceritakan tentang Yu Na Bi ( Han So Hee) seorang wanita yang trauma akan cinta karena pengalaman pahit dengan cinta pertamanya. 

Yu Na Bi memutuskan untuk tidak percaya lagi pada cinta. Namun, hal itu tidak membuat keinginan untuk berkencannya hilang. 

Hingga suatu ketika, ia bertemu dengan Park Jeo Eon (Song Kang) yang terkenal gemar menggoda wanita. Dia baik dan ramah pada semua orang, namun sebenarnya ia tidak tertarik pada orang lain dan telah bersumpah untuk tidak berpacaran.

Dia ahli tarik menarik dalam hubungan, namun tidak terbawa emosi. Dia menarik garis tegas antara dirinya dengan orang lain dan enggan mengungkapkan perasaannya.

Keduanya merupakan mahasiswa di fakultas seni yang sama. Pertemuan tidak sengaja keduanya menghadirkan ketertarikan satu sama lain. 

Tekad Yu Na Bi untuk menyendiri mulai tergoyahkan sejak kehadiran Park Jae Eon. Namun, ia dibuat bingung dengan sikap Park Jae Eon yang mendekatinya tanpa ragu-ragu, tetapi menjauh begitu Yu Na Bi mengambil langkah ke arahnya. 

Seiring berjalannya waktu, Park Jae Eon yang awalnya mendekati Yu Na Bi dengan setengah bercanda, kini mulai menyukainya. Dan ia merasa ingin melewati batas yang selama ini ia gariskan. 

Keduanya menjalin hubungan yang manis, meskipun keduanya menyadari ada perbedaan pandangan dan tujuan dalam hubungan mereka.

2. Alice in Borderland

Alice in Borderland menceritakan Arisu, seorang pemuda yang lesu, pengangguran, dan terobsesi dengan video game. Saat menari di jalanan Shibuya Crossing, ia dan dua temanya menyebabkan pertengkaran yang mengakibatkan mereka dikejar polisi. Saat mencoba kabur, mereka tiba-tiba menemukan diri mereka berada dalam versi Tokyo yang aneh dan kosong. Arisu dan teman-temannya harus bersaing dalam permainan berbahaya untuk bertahan hidup.

Dunia tersebut berisi hal-hal aneh di mana teman-temannya sekarang mati dan Arisu dibiarkan bunuh diri. Arisu kemudian bertemu Usagi, seorang wanita muda yang menavigasi permainan sendirian. Bersama-sama, mereka berangkat untuk mengungkap satu demi satu misteri saat mereka mempertaruhkan hidup mereka dan menghadapi apa artinya hidup.

3. My Name

Drama bergenre action thriller ini mengisahkan karakter bernama Ji-woo (Han So-hee) yang berambisi balas dendam atas kematian ayahnya.

Ia menyaksikan secara langsung momen ayahnya meninggal setelah ditembak oleh seseorang misterius.

Ji-woo memutuskan bergabung dengan kartel narkoba demi mengungkap dan mencari pembunuh ayahnya. Ia dibantu oleh Choi Moo-jin (Park Hae-soon) yang memimpin kartel narkoba tersebut dan sahabat ayahnya.

Moo-jin mengungkap kepada Ji-woo bahwa ayahnya dibunuh oleh seorang polisi. Ia kemudian memberikan Ji-woo nama samaran menjadi Oh Hye-jin untuk bekerja di unit narkoba kepolisian sebagai mata-mata bagi organisasinya.

4. Arcane

Vi (Hailee Steinfeld) dan Powder atau Jinx (Ella Purnel) merupakan yatim piatu sejak adanya penyerangan di kota Zaun atau yang disebut sebagai kota bawah. Kota Zaun dan Piltover memang sering gencatan senjata.

Piltover terlihat seperti kota maju dan Zaun telihat sebagai kota miskin yang sering dituduh masyarakatnya sebagai pencuri. Memang benar nyatanya, kota Zaun sering mencuri di Piltover seperti yang dilakukan oleh Vi dan Powder, serta kedua temannya Deckard dan Mylo.

Pencurian tersebut ternyata membuat perkara besar karena tempat yang dicuri oleh Vi dan teman-temannya adalah milik keluarga Kiramman.

Tidak hanya dicuri, namun bangunan tersebut meledak hingga membuat kota Piltover menjadi ramai.

West Series Recommended

Hi, this is my first page about movies or series. Rekomendasi disini berdasarkan apa yang aku tonton ya (◍•ᴗ•◍)

1. SKAM Norway

eries yang pertama adalah SKAM atau dalam bahasa Inggris artinya SHAME. ini adalah teen series dari Norwegia yang menceritakan kisah drama remaja mulai dari pertemanan, percintaan, hingga keluarga. SKAM memiliki 4 season yang masing masing season menceritakan kisah kehidupan karakter yang berbeda beda. di Season 1 menceritakan kisah cinta Eva dan Jonas, Season 2 Noora dan William, Season 3 menceritakan Orientasi Seksual Isaak, dan Season 4 tentang Sana yang berusaha beradaptasi dilingkungan yang bertolak belakang dengan agamanya.

2. The Umbrella Academy

Umbrella Academy ini merupakan serial Netflix yang menceritakan tentang keluarga yang dilatih untuk mempunyai kekuatan dan menjadi superhero untuk menyelamatkan dunia. Subplot masing-masing tokohnya ini juga menarik banget, karena punya konflik dengan substansi sosial yang masih sangat relate dengan masa kini. Kamu bakal lihat bagaimana Allison memperjuangkan orang-orang kulit hitam yang saat itu sangat didiskriminasi atau Klaus dengan posisinya sebagai pemimpin sekte eksentrik menyebarluaskan pengaruhnya, serta isu-isu kesetaraan, keluarga, hingga percintaan.

3. Stranger Things

Stranger Things merupakan serial horor fiksi ilmiah buatan Duffer bersaudara yang pertama kali rilis pada 2016 di Netflix. Berlatar era 1980-an di kota fiksi Hawkins, Indiana, musim pertama Stranger Things fokus pada penyelidikan hilangnya seorang anak laki-laki bernama Will Byers. Dalam usaha pencarian ini, Mike dan kawan-kawan tidak sengaja bertemu Eleven, seorang gadis misterius yang punya kekuatan super. Tak disangka, penyelidikan mereka justru berujung pada konspirasi yang menghantui Kota Hawkins. Menariknya lagi, konspirasi tersebut masih berhubungan dengan Eleven.